Ditemukan Meninggal 2 Km dari Lokasi, Remaja yang Terseret Arus Sungai di Bima Berhasil Dievakuasi

 



MATARAM," Pilarbima.Com,- Tim SAR gabungan berhasil menemukan Ikbal (12 tahun), remaja yang sebelumnya dilaporkan hilang terseret arus deras di Sungai Desa Kenanga, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima. Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Kamis (11/12) malam, pukul 22.40 WITA.

Kantor SAR Mataram segera memberangkatkan Tim Rescue dari Pos SAR Bima setelah menerima laporan hilangnya korban pada Kamis sore.

Insiden tragis ini terjadi sekitar pukul 16.00 WITA. Korban bersama teman-temannya awalnya melompat ke sungai, mengikuti arus air. Saat korban mencoba meraih tangga yang menempel pada tebing bendungan, ia gagal berpegangan dan seketika terbawa derasnya arus sungai. Teman-teman korban yang tidak lagi melihat keberadaannya segera meninggalkan lokasi untuk meminta pertolongan warga.

Koordinator Pos SAR Bima, M. Darwis, menjelaskan bahwa pencarian intensif dilakukan oleh tim SAR gabungan. "Pencarian difokuskan di sepanjang aliran Sungai Desa Kenanga," kata M. Darwis.

Setelah pencarian yang melibatkan berbagai potensi SAR setempat, korban akhirnya ditemukan pertama kali oleh warga setempat.

"Ditemukan dengan jarak sekitar 2 Km arah timur dari lokasi kejadian. Selanjutnya kami lakukan evakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga," tambah Darwis.

Operasi SAR ini merupakan hasil kolaborasi dari berbagai unsur di Bima, termasuk TNI, Polairud Polres Bima, TSBK Kota Bima, BPBD Kota Bima, dan Masyarakat setempat.

Adapun peralatan yang digunakan dalam pencarian meliputi kendaraan operasional, peralatan SAR Air, Aqua Eye, peralatan komunikasi, dan peralatan medis.(PB,****)

RILIS sar Mataram 

COMMENTS

Nama

Artikel,1,Bansos,4,Bhakti Sosial,2,Bima,98,Corona,73,dompu,9,Editorial,1,Ekbis,4,Featured,20,Galeri Foto,1,Hukrim,42,Kebijakan,1,Kelautan,1,Kepolisian,21,Kesehatan,14,Khazanah,12,Kota Bima,15,KPU,2,Lingkungan,1,Lombok,5,Mataram,52,Nasional,3,Opini,4,Pangan,2,Pelayanan Publik,1,Pemerintahan,1,Pendidikan,10,Peristiwa,22,Politik,9,Proyek DAK,1,Regional,1,Sains,1,Sosbud,1,Sport,1,Sumbawa,8,Vaksinasi,5,
ltr
item
Pilar Bima: Ditemukan Meninggal 2 Km dari Lokasi, Remaja yang Terseret Arus Sungai di Bima Berhasil Dievakuasi
Ditemukan Meninggal 2 Km dari Lokasi, Remaja yang Terseret Arus Sungai di Bima Berhasil Dievakuasi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjdYnoILtk35_7Xe8P4OvioVjDyccKEZpFEpE6sQ2rxgULNXo0uU2o93Yrn6guzfhXa9DkE6dbenxrgkJLMHI2VTITUQLAbmWswbyjgT5k9fXSS84Rfv7u4meJFTALKttkExQ5Fy67-viGZZl3hz8PZU8QgZzXCN6OfuDZ48kl9Kpqmwe7DWmi9C7qvLsg/s320/1000274547.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjdYnoILtk35_7Xe8P4OvioVjDyccKEZpFEpE6sQ2rxgULNXo0uU2o93Yrn6guzfhXa9DkE6dbenxrgkJLMHI2VTITUQLAbmWswbyjgT5k9fXSS84Rfv7u4meJFTALKttkExQ5Fy67-viGZZl3hz8PZU8QgZzXCN6OfuDZ48kl9Kpqmwe7DWmi9C7qvLsg/s72-c/1000274547.jpg
Pilar Bima
https://www.pilarbima.com/2025/12/ditemukan-meninggal-2-km-dari-lokasi.html
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/2025/12/ditemukan-meninggal-2-km-dari-lokasi.html
true
4228213616481737203
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content